ADMIN

Selasa, 07 Oktober 2014

Keindahan Danau Toba dan Pulau Samosir

Keindahan Danau Toba dengan pulau Samosir di bagian tengahnya telah terkenal di seluruh Indonesia, bahkan hingga ke seluruh dunia. Danau yang merupakan salah satu danau terbesar di Asia Tenggara ini sebenarnya adalah bekas kawah gunung berapi purba yang meletus sekitar 75. 000 tahun yang lampau. Beberapa peneliti dari universitas di Michigan memperkirakan bahwa letusan dari Gunung Toba ini merupakan letusan super dahsyat yang pernah terjadi di bumi. Jauh lebih dahsyat daripada letusan gunung Krakatau maupun gunung Tambora di Indonesia dan juga gunung Pompei di Italia.